Advan sebagai produsen komputer lokal meluncurkan ponsel tablet (phablet) Vandroid S5F yang berukuran 5,7 inci.
Phablet dengan layar lebar beresolusi HD (1280x720 piksel) dengan teknologi IPS (In Plane Switching) mampu menampilkan kualitas gambar yang tajam, size: 157.8 x 83.3 x 9.9 mm, touchpanel: capasitive, 5 point touch. Vandroid S5F ini memiliki kamera belakang 13 Megapixel dan kamera depan dengan kualitas 3 Megapixel yang bisa difungsikan untuk video call.
Phablet ini dilengkapi dengan fitur panorama, multi angel view, smile detected, continuous 99 shots dan editing foto.
Dapur pacu Vandroid S5F tertanam prosesor Cortex A7 Quad Core 1,2 GHz dengan sistem operasi Android Jelly Bean versi 4.2.1, baterai berkapasitas 2500 mAh, memori internal 4GB dan RAM 1GB.
Advan tetap membawa ciri khasnya dengan fitur dual SIM card dengan koneksi internet hingga HSPA+.
Vandroid S5F ditawarkan seharga Rp. 3 Jutaan, merupakan produk yang dirancang dan diproduksi secara eksklusif dan terbatas dengan jumlah produksi hanya 5000 unit dengan pilihan warna hitam dan putih.@