|
Andrew Garfield Ingin Spider-Man Biseksual, Stan Lee Kaget |
andrew garfield sempat menyatakan idenya untuk memerankan tokoh spider-man yang berbeda dengan dengan lebih mengeksplorasi sisi seksualitasnya.
mendengar gagasan tersebut, stan lee sang kreator pun kaget.
"dia menjadi biseksual? benarkah? aku tak tahu sedikitpun tentang itu.
aku pikir satu ketertarikan seksual saja," ucapnya ketika menghadiri fandomfest di louisville, kentucky, as.
pria yang juga menciptakan karakter iron man, thor dan x-men itu sepertinya tak ingin menimbulkan kontroversi.
apalagi spider-man merupakan tokoh yang diidolai anak-anak.
awal juli lalu
andrew mengatakan kepada entertainment weekly keinginannya membawa hubungan peter parker dan mary jane ke tingkat yang baru dengan konflik berbeda.
bahkan ia sudah memiliki gambaran aktor yang pantas menjadi lawan mainnya jika spider-man digambarkan sebagai biseksual, yaitu michael b.
jordan.
saat dimintai komentarnya mengenai hal tersebut, michael yang terkenal lewat film 'fruitvale station' itu hanya menanggapi dengan santai.
ia menilai
andrew hanya bercanda.
"aku tidak pernah berpikir soal itu, tapi aku adalah penggemar
andrew.
dia orang yang lucu dan memiliki selera humur.
itu sungguh lucu, dan aku tertawa saja," ucapnya.
di 'amazing spider-man 2', peter parker sibuk mengurus kehidupan gandanya, sebagai superhero untuk melawan orang-orang jahat dan sebagai orang biasa yang mencoba untuk menghabiskan waktu sebanyak-banyaknya dengan orang yang dicintainya, gwen stacey (emma stone).
peter tidak melupakan janji yang telah ia buat kepada ayah gwen untuk melindunginya dengan menjauhinya, namun ia tidak bisa menepatinya.
masalah semakin rumit karena electro (jamie foxx) muncul, teman lamanya harry osborn (dane dehaan) kembali, dan petunjuk baru tentang masa lalunya terungkap.
film ini dijadwalkan akan tayang pada 2 mei 2014 di bioskop as.
(ich/ich)
Sumber: hot[dot]detik[dot]com