Cara Menambah Teman dengan Google+ , kenapa saya memilih judul tersebut tentu ad sejarahnya kawan, dahulu Saya bingung ketika sudah gabung ke Google+ , apa yang harus saya lakukan? pada dasarnya hali ini cukup berbeda dengan facebook. Pada tab tampilan awal ada menu Home, Photos, Profile dan Circles. Setelah saya explore lebih dalam, perbedaan yang mencolok dengan facebook ada pada Circles.
Circles pada Google+ merupakan gabungan pertemanan pada Facebook dan Follower pada Twitter, namun ditambahkan ada pengelompokan tingkat kedekatan pertemanan tersebut. Sehingga apabila pengguna update status tidak langsung broadcast ke semua teman, tapi bisa memilih lingkaran atau group teman mana yang akan bisa membaca update status tersebut.Cara mengundang teman untuk join ke Google+ adalah cukup simpel, ini menurut tips trik internet dan komputer lho ya pada halaman muka Google+ di bagian kanan bawah ada menu atau widget "Send Invites", setelah diklik, kita bisa masukan alamat gmail teman kita. Setelah itu, akan ditanya apakah sekalian akan memasukan ke Circles, kita klik "Add to circles" dan pilih Circles apa yang kita inginkan untuk teman yang baru kita undang tersebut.
Kita juga bisa mengundang, menambahkan dan mengatur teman ke Circles yang sesuai melalui menu "Circles" dan klik "Tab Find and Invite". Caranya cukup mudah tinggal klik dan geser atau move ke Circles yang sesuai